Ini 5 Kapal Selam Indonesia Tercanggih Selain Nanggala 402.
Ini 5 Kapal Selam Indonesia Tercanggih Selain Nanggala 402 -Sudah paham kan apa itu kapal selam? Saya tak perlu menjelaskannya lagi ya. Kalian bisa Googling jika ingin menetahui difinisi kapal selam. Meski TNI Angkatan Laut belum memiliki kapal selam nuklir, atau terbesar dan tercanggih di dunia, tapi kita bangga Indonesia memiliki beberapa kapak selam canggih. Tentu, canggihnya kapal selam tidak terlepas dari teknologi buatan manusia yang memiliki kelemahan. Tenggelamnya KRI Nanggala 402 adalah sebuah bukti bahwa teknologi manusia masih belum bisa mengalahkan kekuatan alam.
Selain digunakan untuk kepentingan militer kapal selam juga digunakan untuk ilmu pengetahuan laut dan untuk bertugas di kedalaman yang tidak sesuai untuk penyelam manusia.
Sebagai negara maritim tentu saja jumlah kepemilikan kapal selam adalah hal yang sangat krusial bagi Indonesia.
Penggunaan kapal selam sendiri dinilai lebih aman dari serangan musuh karena beroperasi dibawah permukaan air laut. Sejauh ini negara Indonesia sendiri hanya memiliki sekitar lima kapal selam.
Kelima kapal selam yang dimiliki oleh Indonesia tersebut mempunyai cakupan penjagaan wilayah yang cukup berat mengingat bahwa sebenarnya negara Indonesia dengan wilayah perairan yang sangat luas harus memiliki setidaknya lebih dari 10 kapal selam.
Dan berikut daftar kapal selam milik Indonesia sekaligus spesifikasinya:
Kapal selam Cakra 401, KRI Cakra 401 merupakan kapal pertama dalam jenis kapal selam kelas Cakra yang dimiliki oleh manusia. Kapal ini merupakan kapal kedua yang menyandang nama Cakra dalam jajaran TNI Angkatan Laut sedangkan kapal pertama merupakan Kricak Raya merupakan salah satu dari 12 kapal selam kelas Cakra buatan Rusia.
Kapal selam Cakra dibuat oleh Howard Kill di Jerman pada 1981 yang merupakan kapal selam tipe 2009-1300 yang banyak digunakan oleh angkatan laut sedunia yang mempunyai motto tabah sampai akhir.
KRI Cakra 401 termasuk dalam Armada perang atau pemukul milik TNI Angkatan Laut dan kapal lain dengan kelas Chakra adalah Nanggala 402. Diketahui bahwa Cakra 401 mengambil nama dari senjata pewayangan.
Adapun ruang-ruang di kapal selam Cakra 401 antara lain ruang mesin, ruang baterai, pusat informasi dan tempur, ruang istirahat serta ruang torpedo yang berisi delapan tabung torpedo dan 6 torpedo cadangan.
KRI Cakra 401 sendiri memiliki panjang sekitar 60 meter dan lebar enam meter. Ia memiliki kemampuan untuk menyelam hingga di kedalaman 300 M
Kemudian yang kedua adalah kapal selam Nanggala 402, adalah sebuah kapal selam serang. Diesel listrik yang dimiliki oleh TNI Angkatan Laut dan menjadi salah satu dari dua kapal selam kelas Cakra.
Kapal selam satu ini dipasang pada tahun 1977 sebagai bagian dari pinjaman sebesar 625 juta dollar. Diketahui bahwa kapal tersebut selesai dibangun dan mulai beroperasi pada tahun 1981 dan digunakan dalam beberapa operasi pengumpulan intelijen yaitu di Samudra Hindia, Timor Leste dan Nunukan.
Selain operasi tersebut kapal selam ini juga mengikuti berbagai latihan angkatan laut seperti Corporation of Blood Red Nails dan training Joint Marine Operation Aizen Passing Exercise bersama USS Oklahoma City.
Sejauh ini kapal selam tersebut telah menjalani dua kali perbaikan. Pertama tahun 1989 dan sekali lagi pada tahun 2012. Beberapa waktu lalu kapal selam buatan Jerman satu ini diperkirakan hilang di perairan Bali sekitar 60 mil atau sekitar 95 km dari utara Pulau Bali.
Insiden hilangnya kapal selam KRI Nanggala 402 tersebut pun dibenarkan oleh panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Diketahui bahwa kapal selam KRI Nanggala 402 ini mengambil nama dari senjata pewayangan Nanggala, kapal ini dibuat oleh pabrikan Holst wakil Jerman tahun 1981 tipe u-209-1300 dan menjadi salah satu kapal selam andalan milik Indonesia yang memiliki berat sekitar 1.395 ton dengan dimensi 59,5 m kali 6,3 m kali 5,5.
Kapal selam ini menggunakan empat mesin diesel elektrik dengan satu shaf yang bisa menghasilkan 4600 HP sehingga sanggup berpacu di dalam air hingga kecepatan 21,5 knot. Tidak hanya itu KRI Nanggala 402 juga disebut mampu menyelam selama tiga bulan dengan kedalaman maksimal 250 m dibawah permukaan laut. Nanggala 402 juga dilengkapi dengan persenjataan berupa 14 torpedo berukuran 21 inci dalam delapan tabung yang memiliki jarak tembak sejauh dua mil serta sensor sonar jenis CRC32.
Ketiga adalah kapal selam Nagapasa-403. Nagapasa-403 merupakan kapal pertama dalam jenis kapal selam kelas Nagapasa dan merupakan versi pengembangan dari kapal selam kelas Changbogo dari Korea Selatan serta kapal selam tipe 2009 dari Jerman diketahui bahwa kapal selam satu ini merupakan kapal pertama dari ketiga yang dipesan oleh TNI Angkatan Laut ini adalah sebuah kapal selam buatan galangan kapal Korea Selatan Dewa Shipbuilding and Marine Engineering Yeongsang Selatan Korea Selatan
Selain menjadi kapal selam tipe 2009-1400 pertama untuk angkatan laut Indonesia, KRI nagapasa-403 juga merupakan kapal selam yang diekspor pertama oleh Korea Selatan.
Diketahui bahwa kapal selam KRI Nagapasa termasuk dalam Armada perang atau pemukul satuan kapal selam komando Armada RI kawasan Timur. Nagapasa merupakan senjata dari pewayangan, yang merupakan senjata dasyat yang mampu melumpuhkan musuh. Dengan penamaan tersebut diharapkan kapal selam Nagapasa-403 ini dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai senjata andalan armada TNI Angkatan Laut.
Diketahui bahwa kapal selam Nagapasa-403 ini memiliki panjang 6103 m lebar 7,6 m dan dapat melaju dengan kecepatan 21 knot di bawah air.
Selain itu kapal selam ini juga dipersenjatai oleh torpedo dengan fasilitas delapan buah tabung peluncur. Tidak hanya itu, Nagapasa-403 ini juga dilengkapi dengan sistem persenjataan terkini dengan peluncur torpedo yang mampu memunculkan terpedo 533 mm dan peluru kendali anti-kapal permukaan.
Diyakini bahwa kapal selam satu ini mampu melaksanakan tugas dan fungsinya dalam menjaga dan mempertahankan kedaulatan negara keutuhan wilayah melindungi kehormatan serta keselamatan bangsa dan menegakkan hukum di perairan Indonesia.
Keempat adalah kapal selam Ardadedali 404. KRI Ardadedali 404 adalah sebuah kapal selam milik Tentara Nasional Indonesia dari satuan Angkatan Laut.
Kapal selam ini merupakan bagian dari kelas Bogo yang ditingkatkan dan identik dengan u-209. Diketahui bahwa Ardadedali-404 tiba di dermaga kapal selam koarmada 2 Ujung Surabaya Timur tahun 2018 kapal selam tempur satu ini merupakan hasil produksi Barry galangan Dewa Shipbuilding and Marine Engineering, Korea Selatan.
Diketahui bahwa nama Ardadedali yang diberikan untuk kapal selam ini diambil dari salah satu nama senjata panah yang dimiliki oleh tokoh wiracarita Mahabharata Arjuna. Senjata panah Ardadedali ini digambarkan memiliki ujung seperti burung dan memiliki jiwa paruh burung tersebut akan mematuk musuh ditujunya ketika dilepaskan.
Diketahui bahwa kapal selam KRI Ardadedali 404 memiliki panjang sekitar 61,3 m dengan diameter 6,2 m dengan lambung kapal atau draft 5,7 m yang mampu menampung sekitar 40 awak kapal.
Selain itu kapal selam ini juga memiliki kecepatan mencapai 12 knot dipermukaan dan 21 knot ketika menyelam untuk menunjang fungsi operasionalnya kapal selam ini dirancang mampu berlayar lebih dari lima puluh hari.
Diketahui kapal selam satu ini saat berada di permukaan adalah 1280 ton dan akan mencapai 1400 ton saat sedang menyelam. Dengan berat tersebut kapal selam ini didukung oleh empat mesin diesel 12v 493 dan memiliki jarak jelajah yang mampu mencapai 18522 meter persegi.
Selain itu kapal selam KRI Ardadedali 404 juga dilengkapi dengan peluncur torpedo berdiameter 53 cm dengan panjang 7,2 meter dengan berat 2000 kg serta memiliki peluru kendali penghancur kapal permukaan yang merupakan modernisasi Armada kapal selam Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut.
Kapal selam kelima adalah Alugoro-405. Alugoro-405 adalah sebuah kapal selam milik Tentara Nasional Indonesia dari satuan angkatan laut diketahui bahwa kapal selam satu ini merupakan bagian dari kelas Bogo yang berhasil ditingkatkan. Alugoro-405 sendiri merupakan kapal utama juga dikerjakan secara mandiri oleh anak bangsa PT Pal Indonesia di kawasan Tanjung Perak Surabaya yang bekerjasama dengan pemerintah Korea Selatan melalui Dewa Shipbuilding and Marine Engineering.
Beberapa waktu lalu kapal selam Alugoro-405 diresmikan oleh menteri pertahanan Prabowo Subianto. Kapal selam tersebut merupakan kapal ketiga dari 12 kapal selam yang dipesan oleh TNI Angkatan Laut.
Diketahui bahwa kapal selam satu ini dibuat dengan proses Transfer of Technology yang nantinya akan dioperasikan oleh komando Armada dua atau koarmada 2.
Kapal selam Alugoro-405 memiliki perbedaan dengan dua kapal selam sebelumnya salah satunya adalah teknologi baru dan canggih yang mampu mengatasi peperangan di bawah permukaan laut.
Selain itu kapal selam satu ini juga memiliki spesifikasi jenis diesel elektrik submarine u-209-1400 dan memiliki panjang keseluruhan 6103 m dengan kecepatan 21 knot ketika berada di bawah air.
Tidak hanya itu,kapal selam satu ini juga memiliki kemampuan jelajah hingga 50 hari dan di desain dengan Life Time atau usia mencapai 30 tahun dan mampu membawa 40 orang kru di dalamnya. Diketahui bahwa bobot kapal selam ini adalah sebesar 1460 ton saat muncul di permukaan dan berbobot 1596 ton ketika menyelam di bawah permukaan air.
Nama Alugoro-405 sendiri diambil dari cerita pewayangan yang merupakan salah satu senjata berbentuk gada yang dimiliki oleh Prabu Baladewa yang merupakan tokoh wayang yang dikenal adil tegas dan jujur. Senjata Alugoro yang dimiliki Baladewa ini merupakan hadiah dari gurunya Batara Brama yang mengajarkan berbagai macam ilmu padanya. Diketahui bahwa senjata ini diberikan oleh Batara Brama kepada Baladewa setelah dinyatakan lulus menuntut ilmu dimana senjata ini memiliki kekuatan pemusnah berbentuk gada dengan kedua ujungnya yang runcing.
Sumber: dari berbagai literatur TNI
Kembali ke Beranda jawaracorpo.com
Information : Susah tidur atau Insomnia akan membuat kita mengalami kesulitan tidur, meskipun sangat merasa lelah ...Klik Lihat Detail
Information : Kominfo Blokir Platform Digital? mulai dari game berskala internasional hingga pembayaran elektronik ...Klik Lihat Detail
Information : Peledakan bom bunuh diri dimana pun terjadinya, akan selalu terkait dengan tindakan terorisme. Bom b ...Klik Lihat Detail
Information : Badan Gizi Nasional membuka rekrutmen 33.378 CPNS untuk program Dapur Umum Makan Siang Gratis. Simak ...Klik Lihat Detail
Information : Penasaran sebenarnya Asian Games ini pertama kali diadakan dimana sih dan apa saja cabang olahraga y ...Klik Lihat Detail
Information : Bisnis online di Indonesia punya efek besar karena banyak penduduk yang memiliki akses internet dan ...Klik Lihat Detail
Information : Atap Rumah Bocor sangat memungkinkan untuk terjadi, apalagi di saat saat musim hujan ini, berikut ad ...Klik Lihat Detail
Information : Biasanya phising dilakukan dengan cara mengirimkan tautan (link) kepada pengguna lewat E-mail disert ...Klik Lihat Detail
Information : Apa itu rekening bersama? Bagi mereka yang familiar dengan transaksi online, pasti telah mengenal ba ...Klik Lihat Detail
Information : Yuk, lihat berbagai makanan khas imlek yang biasanya cuma ada satu tahun sekali dan pasti wajib ada ...Klik Lihat Detail